Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Etika yang Harus Dipahami Agen Properti

Etika yang Harus Dipahami Agen Properti - Proses menjual rumah akan sama panjangnya seperti kamu membeli rumah. Bedanya, di posisi sebagai pemilik dan penjual kamu dituntut untuk lebih menguasai strategi agar rumah cepat laku. Tak hanya itu, tata cara berperilaku juga harus dijaga dengan baik.

Berita Properti


Dilansir dari laman foxnews.com, berikut kesalahan etika yang sering terjadi ketika seseorang hendak menjual rumah. Malah kesalahan ini seringkali juga menyebabkan transaksi kamu menjadi batal.

Bertingkah seperti Mata-Mata

Tentu, Anda ingin tahu apakah calon pembeli menyukai desain dapur atau kamar mandi di rumah. Akan tetapi, sebaiknya Anda selaku penjual tidak harus selalu mendampingi calon pembeli dan bertingkah seolah mengintai gerak-geriknya.

Nicholas Kensington dari Scottsdale Real Estate mengungkap bahwa pembeli tidak merasa nyaman ketika pemilik rumah menonton setiap gerakan mereka. Oleh karena itu, seusai menyambut biarkan calon pembeli mengelilingi rumah Anda sendirian, sambil mereka membayangkan rasanya tinggal di sana.

Membiarkan Hewan Peliharaan

Tidak semua orang menyukai binatang peliharaan, entah itu kucing, anjing, atau bahkan burung. Dibalik sejumlah alasan, Anda mungkin tidak tahu jika calon pembeli memiliki riwayat alergi terhadap bulu hewan peliharaan.

“Bayangkan, sebagai pembeli, Anda sangat tidak suka hewan peliharaan. Lalu saat Anda berkunjung ke rumah impian dan melihat kucing berlarian, apa reaksi yang akan terjadi? Tentu ini bukan pengalaman yang menyenangkan, bukan?” tutur Brenda Hayward, Realtor Coldwell Banker.

Menurut Brenda, alangkah baiknya sebelum calon pembeli datang ke rumah, ajak hewan peliharaan Anda untuk berjalan-jalan ke taman. Ini akan lebih baik dibanding memilih untuk mengurung mereka.

Memindahkan Mobil Kamu

Jika garasi atau carport Anda tidak cukup lega untuk dua atau tiga mobil, maka pindahkan kendaraan pribadi Anda ke area parkir lainnya. Hal ini bertujuan untuk membuat si pembeli merasa nyaman dan disambut dengan baik.

Menyiapkan Dokumen Penting

Pertanyaan penting pasti akan timbul saat proses jual beli rumah. Untuk mengefisienkan cara kerja Anda sekaligus memberi jawaban cepat secara akurat, siapkan dokumen penting dengan baik dan letakkan di tempat yang mudah dijangkau.

“Masukkan sertifikat berharga, bukti tagihan listrik dan air, serta dokumen penting lainnya dalam satu map. Susun rapi dan biarkan calon pembeli melihat-lihat seraya mempertimbangkan minatnya membeli rumah Anda,” jelas Nicholas Kensington.

Menawarkan Hidangan

Perjalanan jauh menuju rumah Anda mungkin saja dialami oleh si pembeli. Jangan kikir untuk membiarkan mereka haus dan kelaparan!

Cara Ameer, Realtor Coldwell Banker menyarankan penjual rumah untuk menyediakan minuman segar bersama penganan ringan seperti kue kering. Hanya menyajikan air putih dalam kemasan merupakan etika yang kurang terpuji.

Bersabar Menunggu Tanggapan

Selepas tur di rumah berakhir, Anda pasti penasaran apa yang ada dalam pikiran calon pembeli. Tenang, jangan terburu-buru dalam meminta pendapat mereka tentang rumah Anda. Berilah mereka waktu satu atau dua hari untuk berpikir.

Jangan Serakah

Mencari keuntungan dengan menjual rumah dengan harga tinggi memang sebuah kewajaran. Apalagi jika rumah itu merupakan warisan orang tua atau rumah pertama yang dibangun dengan keringat sendiri, pasti nilai emosionalnya sangat tinggi.

Tetapi ingat, terdapat beberapa faktor eksternal yang mempengaruhi harga rumah. Faktor eksternal tersebut antara lain, akses transportasi ke lokasi, sarana kesehatan, sekolah, ibadah, dan pasar. Rumah tercinta dengan faktor eksternal yang minim, sebaiknya dipatok seharga pasaran.

Mendengarkan Saran

Kritik dan saran dari kerabat atau agen properti sangat perlu menjadi pertimbangan. Terlebih jika masukannya bertujuan untuk membantu menjual rumah Anda lebih cepat. Meski begitu, tak semua pendapat harus Anda wujudkan terutama yang bisa menguras tabungan Anda. (Berita Properti untuk Properti Indonesia)

Promotion: Rumah di Bintaro, Casa Bellevue Bintaro, rumah bangun cepat, nhome propertindo

Posting Komentar untuk "Etika yang Harus Dipahami Agen Properti"